Adab Bumi
Kondisi terkini dari planet kita adalah sebuah rumah dengan penuh ketidakseimbangan, pencemaran dan polusi. Equilibrium planet bumi telah benar-benar rusak. Konflik bersenjata dan peperangan meningkat di seluruh penjuru dunia. Kondisi perekonomian meningkat bukan pada perbaikan tapi keruntuhan ekonomi di tengah-tengah kendali korporasi kapitalis yang semakin kaya. Dan kita ikut melanjutkan mengeksploitasi bumi yang memperparah kerusakan lingkungan, sampai di titik di mana sulit sekali untuk dapat diperbaiki. Manusia modern, yang menurut janji-janji modernitasnya menjadi penjaga bumi, justru menjadi predator mematikan, merusak planet, menyedot sumber daya alam dan merusak sahabat manusia, baik hewan maupun tanaman, dan manusia lainnya!